PELIHARA KEBUGARAN PERSONIL, RUMKITAL DR. MIDIYATO SURATANI ADAKAN OLAHRAGA BERSAMA
Dalam rangka memanfaatkan hari krida, Karumkital dr. Midiyato Suratani, Kolonel Laut (K) dr. Edwin M. Kamil, Sp.B beserta seluruh personel Rumkital dr. Midiyato Suratani melaksanakan olahraga bersama yang diadakan di Lapangan Apel Rumkital setempat, Jln. Ciptadi No. 01 Tanjungpinang, Kepri. Jumat (22/07/2022).
Karumkital dr. Midiyato Suratani menyampaikan olahraga bersama tersebut bukan hanya sekedar tindakan preventif untuk menjaga stamina serta imunitas tubuh dan memastikan kondisi setiap personel dalam keadaan sehat, tetapi juga bagian dari pemahaman pembinaan tradisi yaitu Perintah Harian Sifat Tetap (PHST) TNI AL yang rutin dilaksanakan pada setiap hari Selasa dan Jumat.
Rangkaian olahraga bersama diawali dengan apel pagi untuk mengetahui kehadiran dan kondisi personil, juga menyampaikan informasi-informasi penting yang membangun dan dapat memotivasi sehingga kinerja personil RSAL dr. Midiyato Suratani akan menjadi lebih Baik. ( HUMAS dr.MDTS.)