Rumkital dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang melaksanakan Dukungan Uji Pemeriksaan Kesehatan (Urikes) berkala Korem 033/Wira Pratama

Rumah Sakit TNI Angkatan Laut (Rumkital) dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang melaksanakan Dukungan Uji Pemeriksaan Kesehatan (Urikes) berkala bagi pejabat Korem 033/Wira Pratama, dilaksanakan di Ruang Medical Chek Up Departemen Kesehatan Keangkatan Lautan (Depkesla) Rumkital dr. Midiyato Suratani, Jl. Ciptadi No. 01 Tanjungpinang Kepulauan Riau (Kepri), Rabu (02/11/2022).

Adapun Pejabat Korem 033/Wira Pratama yang melaksanakan Urikes berkala diantaranya, Kasrem 033/WP, Kolonel Inf Tagor Rio Pasaribu, S.E, Kasiren 033/WP, Kolonel Inf Djoni, Dandim 0315 Tanjungpinang, Kolonel Inf Tommy Anderson, M.PICT, Kasilog Kasrem 033/WP, Kolonel Czi Bambang Iswandaru, Kasiter Kasrem 033/WP, Letkol Czi Adang Purnama.

Urikes berkala tersebut difokuskan pada threatmill, EKG, pemeriksaan mata, pemeriksaan Audiometri, pemeriksaan gigi, pemeriksaan laboratorium, rontgen Thorax (Radiologi).

Medical Chek Up Rumkital dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang adalah salah satu unit yang melayani pemeriksaan kesehatan bagi anggota TNI, PNS beserta masyarakat umum dengan tujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan baik dalam kondisi sehat maupun sakit. 

Pepatah mengatakan “Sehat Itu Mahal dan Merupakan Harta yang Paling Berharga”, maka dari itu salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas kesehatan dengan cara pencegahan, salah satunya dengan melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala.

 

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kepala Departemen Kesehatan Keangkatan Lautan (Kadepkesla), Kolonel Laut (K) dr. Paralam Sinambela, Sp.Rad (K).RI.,M.Kes, dengan Tim MCU terdiri dari Lettu Laut (K) drg. Ossy Wijaya Iriandoko, M.Kes, Lettu Laut (K) Arif Wahyudi, A.Md.Kep, Serka Rum Sugianto, A.Md.Kep, Serka Apm Candy, Serda Apm Rio Prayoga, ASN Mujiati dan ASN Rita. (HUMAS MDT)