Rumkital dr. Midiyato Suratani Terima Kunker PT Jasa Raharja Perwakilan Tanjungpinang

Dalam rangka membangun sinergitas dan kolaborasi antar instansi dan BUMN, Rumkital dr. Midiyato Suratani melaksanakan penerimaan Kunjungan Kerja PT Jasa Raharja Perwakilan Tanjungpinang, bertempat di Ruang Rapat Karumkital dr. Midiyato Suratani, Jl. Ciptadi No. 01 Tanjungpinang Kepulauan Riau, Jumat (11/11/2022).

Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Tanjungpinang, Akmal Nur ST., QWP., beserta Penanggungjawab Pelayanan PT Jasa Raharja Perwakilan Tanjungpinang, Novie Krishna Aji, SP., RSA, disambut langsung oleh Karumkital dr. Midiyato Suratani, kolonel Laut (K) Edwin M.Kamil, Sp.B., dengan didampingi Wakabin, Kolonel Laut (K) dr. Kolonel Laut (K) dr. Redemptus Yudadi, Sp.B.,Sp.B-KBD,

Kapokli, Kolonel Laut (K) Andi Sugeng Rawuh, Kadep Farmasi, Kolonel Laut (K) Drs. Lestiono, Apt.,Sp.Frs, Kasubbag Humas, Mayor Laut (K) drg. Ari Onasis,Sp.Pros, dan Paur Silta, Lettu Laut (S) Imawan Sutanto.

Selain untuk lebih memperkuat silaturahmi pada pertemuan kali ini Karumkit juga memperkenalkan profil rumah sakit beserta layanan unggulan yang ada di Rumkital setempat, yang terus dikembangkan oleh Rumkital dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang, terutama pada perlayanan Trauma Center.

Sementara itu Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Tanjungpinang, mengenalkan sistem digital yang terkoneksi dengan Jasa Raharja untuk memudahkan dan mempercepat pada penanganan dan penyelesaian santunan korban kecelakaan penumpang angkutan umum dan lalu lintas jalan.

Rumkital dr. Midiyato Suratani bersama PT. Jasa Raharja siap mendukung Pemerintah melalui program asuransi sosial dalam memberikan pelayanan kesehatan yang prima serta memberikan perlindungan dasar kepada seluruh lapisan masyarakat. (HUMAS MDT)