TINGKATKAN PELAYANAN KESEHATAN DAN KINERJA PERSONEL, RUMKITAL dr. MIDIYATO SURATANI SOSIALISASIKAN PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS

TNI Angkatan Laut. Dalam Rangka mempercepat pembangunan Zona Integritas di Rumkital dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang, kali ini sembari memanfaatkan waktu sebelum pelaksanaan olahraga bersama, Kasubbag Infomed Mayor Laut (K) drg. Yayan Andrian, Sp.BM., selaku Koordinator agent of change sosialisasikan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), bertempat di Lapangan Apel Rumkital dr. Midiyato Suratani, Jl. Ciptadi No. 01 Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Jumat (02/12/2022) 

Sosialisasi yang dihadiri oleh Karumkital dr. Midiyato Suratani Kolonel Laut (K) dr. Edwin M. Kamil, Sp.B., diikuti dengan penuh antusias oleh seluruh personel Rumkital dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang. Dalam kegiatan sosialisasi ini narasumber menyampaikan materi terkait agenda inovasi dan perubahan masing-masing unit kerja di Rumkital dr. Midiyato Suratani, yaitu dengan adanya kotak saran atau pengaduan secara online dan mencatumkan nomor telepon yang bisa dihubungi untuk ditindaklanjuti oleh tim pengawas.

"Setiap personel wajib berkomitmen disiplin waktu dalam melayani pasien, melakukan pengecekan dan persiapan setiap pelayanan sesuai dengan prosedur, serta sebagai evaluasi akan dilaksanakan survei kepuasan pasien melalui formulir yang dibagikan guna meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan", tutur Kasubbag Infomed.

Pada kesempatan yang sama Karumkital dr. Midiyato Suratani menyampaikan bahwa penataan sistem penyelenggaraan pelayanan kesehatan secara cepat, tepat, dan profesional adalah merupakan salah satu langkah penting dalam memberikan pelayanan kesehatan yang baik, efektif dan efisien. 

"Seluruh personel Rumkital dr. Midiyato Suratani hendaknya berkomitmen mengimplementasikan Zona Integritas, penerapan Zona Integritas merupakan upaya meningkatkan kinerja yang nantinya mampu menghadirkan personel yang handal dan profesional dalam memberikan berbagai bentuk pelayanan kesehatan yang prima bagi seluruh lapisan masyarakat khususnya di Provinsi Kepulauan Riau", pungkas Karumkit. (HUMAS MDT)