WUJUDKAN WBK DAN WBBM, RUMKITAL dr. MIDIYATO SURATANI ADAKAN SOSIALISASI ZONA INTEGRITAS

TNI Angkatan Laut. Rumah Sakit Angkatan Laut (Rumkital) dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang melaksanakan Sosialisi Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), dilaksanakan di Lapangan Apel Rumkital dr. Midiyato Suratani, Jl. Ciptadi No. 01 Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Kamis (01/12/2022)

Sosialisasi yang dihadiri oleh Karumkital dr. Midiyato Suratani Kolonel Laut (K) dr. Edwin M. Kamil, Sp.B., tersebut disampaikan oleh Koordinator Pokli Bidang Dik. Kesla Letkol Laut (K) Edy Heryana, SKM., selaku Wakil Ketua 1 Tim Pembangunan Zona Integritas Reformasi Birokrasi Rumkital dr. Midiyato Suratani, menyampaikan materi ruang lingkup yang berhubungan dengan pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM serta pengisian kuisioner Zona Integritas di intern Rumkital dr. Midiyato Suratani.

Pada kesempatan yang sama Karumkital dr. Midiyato Suratani Kolonel Laut (K) dr. Edwin M. Kamil, Sp.B., menuturkan, "Kegiatan ini sesuai dengan salah satu kebijakan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, yaitu dengan mendukung penuh kebijakan pemerintah dalam upaya pemulihan ekonomi nasional dan reformasi struktural". 

Lebih lanjut Karumkital dr. Midiyato Suratani menambahkan, dengan sosialisasi tersebut diharapkan agar seluruh personel Rumkital menjadi lebih berintegritas tinggi dalam melaksanakan visi dan misi Rumkital dr. Midiyato Suratani dalam pelaksanaan pencegahan korupsi, menjalankan reformasi birokrasi dan peningkatan kualitas pelayanan publik.

"Untuk itu saya berharap melalui sosialisasi ini hendaknya menjadi penyemangat bagi seluruh personel Rumkital dr. Midiyato Suratani untuk melaksanakan semua ketentuan dan aturan pemberantasan Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN), Reformasi Birokrasi dan pelayanan publik yang tentunya didukung dengan pengawasan yang konsisten dan objektif", tegas beliau. (HUMAS MDT)